Game Level 2 Melatih Kemandirian #Day6

#Day6

Alhamdulillahirobbil 'alamin.
Memasuki hari ke enam game level 2 melatih kemandirian, ada banyak perubahan signifikan baik pada si kakak maupun si adek. Keduanya kini jadi makin terbiasa makan sepiring berdua dan tanpa disuap. Si adek yang mulai paham tentang TT. (meski hari tadi kecolongan gagal BAB lagi di kamar mandi karena umi yang kurang tanggap keadaan hi hi). Dan si kakak yang makin mandiri.

Jabatan sebagai manager persampahan semakin ia pahami. Memungut dan membuang sampah pada tempatnya, serta mengingatkan abinya untuk mengangkut sampah dari dapur ke tong sampah di luar rumah. Pagi tadi juga dia sigap menyiapkan bekalnya sendiri. Dan yang paling menggembirakan adalah saat umi tengah akan menyiapkan makan malam dan ternyata persediaan telornya habis. Dengan tanpa diminta, si kakak menawarkan diri untuk membeli telur di warung tetangga. Umipun girang bukan kepalang langsung deh disodorin uang untuk membeli telur setengah kilo. Beberapa saat kemudian, si kakak pulang dan berseru, "Umiii uangnya kurang dua ribu."

Dan ternyata saat diperiksa, si kakak beli telurnya sekilo 😂😂
Tanpa protes apapun, umi langsung memberi uang dua ribu dan memintanya untuk balik lagi ke warung. Sepulang dari warung, langsungvdeh dapat reward peluk hangat dan cium sayang dari umi.

Makasih ya, Nak. 😘😘😍😍
Game level 2 #day6

Salam Ibu Profesional
Islah Wardani

Komentar

Postingan Populer